Pelepasan Balon Tandai Pembukaan Open Turnamen Voli Bupati Rote Ndao Cup II Tahun 2022

- Jumat, 14 Oktober 2022 | 18:45 WIB
Bupati Rote Ndao Paulina Haning-Bullu dan Ketua Panitia Pelaksana Hangry Mooy melepas balon sebagai tanda pembukaan Open Turnamen Voli Bupati Rote Ndao Cup II Tahun 2022. Tampak Forkopimda, Wakil Bupati, anggota DPRD dan para undangan turut menyaksikan. Foto: Victory News - Frangky Johannis
Bupati Rote Ndao Paulina Haning-Bullu dan Ketua Panitia Pelaksana Hangry Mooy melepas balon sebagai tanda pembukaan Open Turnamen Voli Bupati Rote Ndao Cup II Tahun 2022. Tampak Forkopimda, Wakil Bupati, anggota DPRD dan para undangan turut menyaksikan. Foto: Victory News - Frangky Johannis

ROTE NDAO, VICTORYNEWS - Bupati Rote Ndao Paulina Haning-Bullu melepas balon sebagai simbol pembukaan Open Turnamen Voli Bupati Rote Ndao Cup II Tahun 2022, di Lapangan Voli Kompleks Ti'ilangga Permai, Jumat (14/10/2022) petang.

Seremoni pembukaan diawali defile 20 tim peserta Open Turnamen Voli Bupati Rote Ndao Cup II Tahun 2022, yakni 12 tim putra dan 9 tim putri.

Bupati Paulina dalam sambutannya menyampaikan Turnamen Voli Bupati Rote Ndao Cup II Tahun 2022, dilaksanakan sedikit berbeda dari sebelumnya karena acara pembukaannya digandeng dengan Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) yang dipimpin Pdt Mel Atok, sekaligus Syukuran atas 4 Capaian Kinerja Pemkab dan masyarakat Rote Ndao.

Keempat capaian tersebut, yakni Rekor MURI Pagelaran Tarian Te'o Renda dengan jumlah penari sebanyak 2027 orang, Rekor MURI Konser Suara 1.000 Sasando di Labuanbajo, Keberhasilan Perserond menjadi juara IV ETMC Lembata serta kesiapan sebagai tuan rumah ETMC tahun 2023, serta Hibah Mobil Pemadam Kebakaran dari Pemprov DKI Jakarta.

Baca Juga: Pembukaan Turnamen Voli Bupati Rote Ndao Cup II akan Diawali KKR dan Syukuran 4 Capaian Kinerja Pemkab

Menurut Bupati Paulina, Pemkab dan masyarakat Rote Ndao menyampaikan terima kasih kepada Kepala Perwakilan BI Provinsi yang telah menginisiasi Rekor MURI Tarian Te'o Renda.

Terima kasih yang sama juga, kata Bupati Paulina, diberikan kepada Ibu Julie Laiskodat-Sutrisno selaku Ketua Dekranasda NTT sekaligus anggota DPR RI Dapil NTT-1 serta Bupati Manggarai Barat Edistasius Endi yang memfasilitasi Rekor MURI Konser Suara 1.000 Sasando di Labuanbajo.

Selain itu, kepada para pemain, pelatih, dan official Perserond yang mengukuir prestasi sebagai juara IV dalam ETMC XXXI Lembata. Serta kepada Gubernur DKI Jakarta Bapak Anies Baswedan dan jajaran atas pemberian bantuan hibah 1 unit mobil pemadam kebakaran.

Bupati Paulina berpesan kepada 21 tim putra/putri yang akan bertanding dalam Open Turnamen Voli Bupati Rote Ndao Cup II Tahun 2022 untuk tetap menjaga kebersamaan dan persaudaraan, serta tetap menjunjung tinggi sportivitas.

Baca Juga: Bupati Paulina minta Pekerjaan Lapangan Sepak Bola Ba'a dan Stadion Holoama Harus Selesai Bulan Desember

Bupati Rote Ndao Paulina selaku Pembina Upacara meminpin kegiatan pembukaan Open Turnamen Voli Bupati Rote Ndao Cup II Tahun 2022 di Lapangan Voli Kompleks Ti'ilangga Permai, Jumat (14/10/2022) petang.  Foto: Victory News - Frangky Johannis
Bupati Rote Ndao Paulina selaku Pembina Upacara meminpin kegiatan pembukaan Open Turnamen Voli Bupati Rote Ndao Cup II Tahun 2022 di Lapangan Voli Kompleks Ti'ilangga Permai, Jumat (14/10/2022) petang. Foto: Victory News - Frangky Johannis

"Turnamen ini harus berjalan tertib dan aman, oleh karena itu harus menghindari gesekan antar suporter dan pemain. Kita harus jaga kerukunan dan keharmonisan dalam kerangka Ita Esa (kita satu)," imbuh Bupati Paulina.

Sebelumnya, Ketua Panitia Pelaksana Hangry Mooy dalam laporannya menjelaskan, 21 tim yang bertanding terdiri dari 20 tim putra dan 8 tim putri.

Tim Putra, kata Hangry, masing-masing Landu Protect Jaya A, Landu Protect Jaya B, Persela, Kerukunan Keluarga Bima Dompu (KKBD) Sebua Ade, Elang Laut A, Elang Laut B, Fuafuni, Sakol Fedok, Nekmese, Bante 014, Sasando, dan Kobar.

Halaman:

Editor: Frangky Johannis

Tags

Terkini

X